Kamis, 19 Juni 2014

SIE 8, PERSEPSI, APRESIASI DAN DAYA KREASI SENI

OSIS siap jadi Spiderman, manjat buat masang properti panggung
Suka bidang seni? Suka memanagement acara- acara yang melibatkan panggung, undangan dan dekorasi? Disinilah kamu dapat menyalurkan bakatmu! Sie 8 terkenal dengan keterlibatannya di dunia seni. Programnya memang tidak sebanyak sekbid yang lain, namun perannya, persiapannya, dan efeknya untuk sekolah sangatlah besar. Nah, buat kamu yang memang suka bidang seni atau memiliki banyak ide untuk memajukan acara- acara sekolah, sekbid ini sangat cocok untuk menjadi pilihan. Sayang kan, kalo kreativitas mudamu ditampung begitu saja di dalam angan-angan, sekarang waktunya beraksi!


Mendekorasi panggung









Bulan Bahasa

Pemotongan Kue Ulang Tahun Sekolah oleh Guru

Memasuki tahun ajaran baru, tepatnya pada bulan Oktober sudah menjadi ruitinitas OSAKA mengadakan banyak acara dalam menyambut ulang tahun sekolah dan perayaan bulan bahasa. Asyik, bakal banyak lomba yang bisa diikuti oleh siswa siswi di sekolah kita tercinta. Acara tersebut memakan waktu cukup lama, kurang lebih 1 minggu. Hmm..ini cukup menjadi  waktu refreshing belajar bagi siswa maupun istirahat mengajar bagi guru-guru. Tapi jangan takut, waktu seminggu itu tidak membuat kita benar-benar tidak belajar, karena kita juga akan disibukan dengan lomba yang bersifat akademis maupun non akademis. Kegiatan ini juga pastinya akan mengakrabkan hubungan persahabatan antar seluruh siswa. Apalagi bagi siswa kelas X yang baru saja menjadi anggota baru lingkungan sekolah, kegiatan ini bisa menjadi kesempatan yang baik untuk lebih dekat mengenal sekolah. Puncak acara perayaan Ulang Tahun Sekolah dan Bulan Bahasa biasanya dirayakan di Amphiteather GWK. Tau dong dimana itu? Buat kamu-kamu yang suka nyanyi, teater, music, dance, ataupun yang lainnya bisa menyumbang bakat terpendammu itu di puncak acara. Asyik..asyik..asyikk!



Lomba Balon Berpasangan yang semarak karena aksi joget yang heboh


Pelantikan OSIS OSAKA 13-14

Belly dance

Ini nih..kreativitas band asli sekolah kita

Ngelawar ala OSAKA

Lomba Tepung Maraton

Perpisahan Kelas XII, penuh tawa dan duka

Suasana ketika acara Perpisahan sedang berlangsung
Satu lagi program besar sekolah yang dikoordinir SIE 8, yap PERPISAHAN kelas XII. Bagi sebagian siswa ajang ini merupakan yang ditunggu-tunggu siswa, karena mereka bisa tampil di atas panggung mengisi acara ini. Sebagian yang lain (mayoritas kelas XII dan guru) pasti merasa kehilangan murid-murid atau sahabat-sahabat tercintanya. Sie 8 dan 3 besarlah yang mengkoordinir seluruh kegiatan acara dan pembagian tugas- tugas yang lain ke OSIS yang lain membuat acara ini dapat berlangsung dengan baik. Kemampuan memanagement acara pasti akan terlatih disini.
Unjuk bakatmu disini
Isak tangis kelas XII melepas kenangan di masa SMA


PSP (Pekan Seni Pelajar) Wadahnya siswa berkreativitas

Aksi penari OSAKA

Bila sudah memasuki bulan Maret-April, berbagai macam lomba dari dinas pemerintahan kabupaten Badung akan mewarnai agenda sekolah OSAKA. PSP salah satunya! Kepanjangannya Pekan Seni Pelajar, ajang yang tepat buat nyeimbangin otak kanan dan otak kiri siswa. Bila kita sudah merasa cukup dengan latihan pembelajaran otak kiri di bangku sekolah, maka ada baiknya kamu pecinta seni untuk menyeimbangkan otak kanan mu juga melalui ajang PSP ini. Bakal banyak tawaran asah bakat seni untuk kamu, seperti : menari tradisional, mekekawin, melukis, nyurat aksara bali, dan  darma wacana. Osaka pun selalu jadi jawara dalam perlombaan-perlombaan seni tersebut. Jadi, mau unjuk bakat yang mana?
Seniman-seniman OSAKA
Dan ini karya seniman-seniman muda kita




Siswi Osaka yang mengikuti lomba Mekekawin
Penari OSAKA siap manggung




WOW, Osaka sebagai Juara Truna truni Terfavorite dan Juara Umum Truna Truni Se-Bali

Lomba Truna Truni Bali ketika berlangsung di Art Centre (2014)

Nusadi Mesiana, kelas X.2 SMA N 1 Kuta Selatan tak menyangka meraih Juara Umum pertama Se-Bali. Rupanya, lagu bungan jepun yang ia nyanyikan 19 Desember 2013 lalu mampu memikat hati Juri lomba Truna Truna Bali itu. Tak hanya itu, Agus Deva, Rai Palguna, dan Tashya Ayu juga merasakan demikian. Mereka berempat mampu mengharumkan nama Kabupaten Badung dengan menjadi jawara Truna truni Bali yang berprestasi. Hal yang membuat Juri terpikat juga karena kemampuan bahasa Inggris-Prancis Nusadi yang luar biasa. Lain halnya dengan, Agus Deva kelas XI IPA 2 sebagai Juara 2 Umum menampilkan kemampuan aktingnya yang berhasil mengocok perut audience. Sementara itu, 2 jawara Truna truni Bali terfavorit dari OSAKA yakni Rai Palguna dan Tasyha Ayu menunjukan bakat mereka dengan menari khas tradisional Bali.
Tak hanya Orang tua mereka yang merasa bangga, sekolah, para sahabat, maupun tetangga juga merasa bangga mengenal mereka. Semoga prestasi ini bisa jadi inspirasi buat kamu sobat-sobat OSAKA. Kesempatan menjadi Truna truni Bali juga bakal datang tiap tahunnya kok. So, siapkan dirimu yaaa !


Rai Palguna dan Tasyha Ayu ketika memenangkan Truna Truni Bali Terfavorite

Nusadi dan Gus Deva


Sesi foto bersama (para peserta Truna Truni Bali)